RANCANG BANGUN E-LEARNING BERBASIS WEBSITE DI YAYASAN AL-ABRAR RASHIN INDONESIA

Zulkristri, Fredy (2021) RANCANG BANGUN E-LEARNING BERBASIS WEBSITE DI YAYASAN AL-ABRAR RASHIN INDONESIA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK_BAB1_DAPUS)
FREDY Z.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: https://almaata.ac.id/

Abstract

Pendidikan jarak jauh adalah proses belajar mengajar yang dilakukan secara jarak jauh melalui penggunaan berbagai media komunikasi. Dengan adanya Penyebaran pandemi Covid-19 yang cepat telah menyebabkan gangguan pada sektor pendidikan Indonesia di mana sekitar 45 juta siswa tidak dapat melanjutkan kegiatan belajar mereka di sekolah. Seiring perkembangan teknologi internet, e-learning mulai dikembangkan sehingga memudahkan aktifitas belajar mengajar jarak jauh. Penelitian ini bertujuan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar siswa di yayasan Al-Abrar Rashin Indonesia dan Untuk mempermudah dalam memahami materi yang diajarkan di yayasan Al-Abrar Rashin Indonesia. Metode yang digunakan dalampenelitian ini adalah metode deskriptif.Jenis data yang diperoleh adalah data primer dan data sekunder. Desain penelitian yang penulis pakai adalah pendekatan deskripstif. Subjek dan Populasi Penelitian adalah siswa di yayasan Al-Abrar. Prosedur Pengembangan Perangkat Lunak pada penelitian ini adalah metode Waterfall, dimana tahapan-tahapannya terdiri dari analisa kebutuhan (requirement), desain (design), implementasi (implementation), integrasi dan pengujian (intregation and testing), operasi dan pemeliharaan (maintenance). Program dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL. Laporan skripsi ini akan menguraikan analisis dan perancangan sistem E-learning. Hasilnya telah dibangun E-learning untuk yayasan abrar dengan fasilitas sebagai media penyebaran materi pelajaran dan media penyebaran tugas. Kata kunci: E-learning, waktu, internet, PHP, MySQL

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KOMPUTER > Sistem Informasi
Divisions: FAKULTAS ILMU KOMPUTER > PROGRAM STUDI S1 SISTEM INFORMASI
Depositing User: Awan Megantoro AMd
Date Deposited: 22 Oct 2021 08:55
Last Modified: 22 Oct 2021 08:55
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/2198

Actions (login required)

View Item View Item