HUBUNGAN INTENSITAS PENGGUNAAN GAME ONLINE DENGAN STATUS GIZI PADA REMAJA DI SMA NEGERI 1 SEDAYU BANTUL YOGYAKARTA TAHUN 2017

FITRIANI, ELCHI (2017) HUBUNGAN INTENSITAS PENGGUNAAN GAME ONLINE DENGAN STATUS GIZI PADA REMAJA DI SMA NEGERI 1 SEDAYU BANTUL YOGYAKARTA TAHUN 2017. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK BAB 1 DAPUS)
SKRIPSI ELCHI.pdf

Download (7MB) | Preview
[img]
Preview
Text (NASPUB)
Naspub ELCHI.pdf

Download (508kB) | Preview
Official URL: http://almaata.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Game online di Indonesia sangat digemari remaja usia 15-18 tahun. Sampai tahun 2015 jumlah pengguna game online di Indonesia menembus seratus juta jiwa. Adapun dampak negatif game online seperti terjadinya kurang gizi sebanyak 4,7%, dan gizi gemuk 20,9%. Daerah Yogyakarta terdapat prevalensi status gizi yang dikategorikan stunting pada remaja usia 13-15 tahun sebanyak 35,1%, sedangkan prevalensi wasting 11,1%. Prevalensi status gizi remaja usia 16–18 tahun yang dikategorikan stunting sebanyak 31,4%, sedangkan prevalensi wasting 9,4%. Tujuan: Mengetahui hubungan antara intensitas penggunaan game online dengan status gizi pada remaja di SMA Negeri 1 Sedayu Bantul Yogyakarta. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah 158 siswa. Teknik sampling yang digunakan adalah menggunakan proportional stratified random sampling. Data yang telah dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan uji statistik Kendall Tau. Hasil: Penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar responden berusia 17 tahun sebanyak 66 responden (41,8%), responden laki-laki dan perempuan sama sebanyak 79 responden (50%), memiliki intensitas penggunaan game online sedang sebanyak 84 responden (53,2%), berdasarkan frekuensi yang digunakan adalah setiap hari sebanyak 55 responden (34,8%), dengan durasi penggunaan 3-4 jam dalam sehari sebanyak 65 responden (41,1%), dan status gizi baik sebanyak 103 responden (65,2%). Penelitian ini juga menunjukkan tidak ada hubungan antara intensitas penggunaan game online dengan status gizi pada remaja di SMA Negeri 1 Sedayu Bantul Yogyakarta dengan nilai p value 0,175 (p>0,05). Kesimpulan: Tidak ada hubungan yang signifikan antara intensitas penggunaan game online dengan status gizi. Kata Kunci: Remaja, intensitas game online, status gizi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Awan Megantoro AMd
Date Deposited: 04 Aug 2020 04:51
Last Modified: 04 Aug 2020 04:51
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1776

Actions (login required)

View Item View Item