PENGARUH RUTINITAS DZIKIR TERHADAP SPIRITUAL WELLBEING PADA PASIEN HEMODIALISA DI RSUD WATES KULON PROGO YOGYAKARTA

FITRIYANI, LAELI AKTI (2019) PENGARUH RUTINITAS DZIKIR TERHADAP SPIRITUAL WELLBEING PADA PASIEN HEMODIALISA DI RSUD WATES KULON PROGO YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Alma Ata Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Abstrak_Bab I_Dapus)
Abstrak_Bab I_Dapus.pdf

Download (599kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Penyakit Ginjal Kronik atau PGK merupakan masalah kesehatan masyarakat yang menyeluruh dan dapat menyebabkan prognosis yang buruk. Tahun 2014 terdapat 28.882 penderita PGK di Indonesia yang meningkat 10% tiap tahunnya. Hemodialisa merupakan terapi yang digunakan untuk meningkatkan kualitas hidup pasien, upaya lain unuk meningkakan kualitas hidup pasien adalah dengan meningkatkan Spiritual Well-Being pasien. Rutinitas melakukan dzikir dapat dijadikan salah satu alternatif untuk meningkatkan Spiritual Well-Being pada pasien PGK yang menjalani HD. Tujuan : Mengetahui pengaruh rutinitas dzikir terhadap Spiritual Well-Being pada pasien hemodialisa. Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian pra eksperimental dengan rancangan onegroup pre-test and post-test design. Responden dalam penelitian ini berjumlah 41 orang dengan tehnik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Uji analisa menggunakan Paired Sample T-Test. Hasil : Hasil rata-rata Spiritual Well-Being pada pasien hemodialisa sebelum dilakukan intervensi memiliki nilai 65,95, sedangkan hasil rata-rata Spiritual Well-Being setelah dilakukan intervensi memiliki nilai 101,02 sehingga memiliki perbedaan nilai 35,073. Hasil uji analisia data menggunakan Paired Sample T-Test mendapatkan hasil adanya pengaruh rutinitas dzikir terhdap Spiritual Well-Being pada pasien hemodialisa dengan nilai p=0,000<0,05. Simpulan : Ada pengaruh rutinitas dzikir terhadap Spiritual Well-Being pada pasien hemodialisa di RSUD Wates Kulon Progo Yogyakara. Kata Kunci : Hemodialisa, Spiritual Well-Being, Dzikir

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Dian Nugroho Prasetyo
Date Deposited: 18 Jun 2020 08:44
Last Modified: 18 Jun 2020 08:44
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1496

Actions (login required)

View Item View Item