HUBUNGAN STATUS PARITAS DAN SELF EFFICACY DENGAN KEMAMPUAN IBU MERAWAT BAYI BARU LAHIR (BBL) DI RSUD WATES KULON PROGO YOGYAKARTA

GUPITHA, DHIAS NOURMA (2019) HUBUNGAN STATUS PARITAS DAN SELF EFFICACY DENGAN KEMAMPUAN IBU MERAWAT BAYI BARU LAHIR (BBL) DI RSUD WATES KULON PROGO YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Alma Ata Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Abstrak_Bab I_Dapus)
Abstrak_Bab I_Dapus Dhias.pdf

Download (595kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: Masa neonatus (bayi berusia 0-28 hari) merupakan masa yang krusial karena bayi baru lahir (BBL) harus mampu beradaptasi dengan lingkungan barunya yaitu lingkungan di luar uterus sehingga ibu sebagai orang yang paling dekat dengan BBL memiliki peran penting untuk melakukan perawatan BBL dengan baik dan benar. Kurangnya kemampuan ibu dalam merawat BBL akan mempengaruhi kesehatan bayi dan dapat menyebabkan kesakitan serta kematian pada BBL. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan status paritas dan self efficacy dengan kemampuan ibu merawat bayi baru lahir (BBL) di RSUD Wates Kulon Progo Yogyakarta. Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif korelatif dengan metode pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan total sampling, dengan sampel sebanyak 50 responden ibu post partum yang memiliki bayi usia 3-28 hari dan terdaftar atau menjalani perawatan di RSUD Wates Kulon Progo Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan uji statistik Chi-Square test sebagai analisa bivariat, dan menggunakan uji Regresi Linear Berganda sebagai analisa multivariat. Hasil Penelitian : Terdapat hubungan antara status paritas dan self efficacy dengan kemampuan ibu merawat BBL di RSUD Wates (p=0,000 < 0,05) dan faktor yang paling erat hubungannya adalah self efficacy (p=0,001 < 0,05). Simpulan : Self efficacy merupakan faktor penting dalam perawatan BBL di 28 hari masa awal kehidupan bayi. Oleh karena itu perlu adanya dukungan keluarga secara emosional terkait perawatan BBL dan pendampingan tenaga kesehatan dengan pemberian edukasi terkait perawatan BBL guna mencapai peran ibu yang mampu merawat BBL dengan baik. Kata Kunci: Bayi Baru Lahir, Status Paritas, Self Efficacy, Kemampuan Ibu Merawat Bayi Baru Lahir.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Dian Nugroho Prasetyo
Date Deposited: 18 Jun 2020 04:43
Last Modified: 18 Jun 2020 04:43
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1478

Actions (login required)

View Item View Item