HUBUNGAN SIKAP IBU RUMAH TANGGA DENGAN PRAKTIK PEMBERANTASAN SARANG NYAMUK DEMAM BERDARAH DENGUE DI DUSUN SEMAIL DESA BANGUNHARJO SEWON

AGUSTIN, ANGGUN PANDU DWI (2019) HUBUNGAN SIKAP IBU RUMAH TANGGA DENGAN PRAKTIK PEMBERANTASAN SARANG NYAMUK DEMAM BERDARAH DENGUE DI DUSUN SEMAIL DESA BANGUNHARJO SEWON. Skripsi thesis, Universitas Alma Ata Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Abstrak_Bab I_Dapus)
Anggun Abstrak_Bab I_Dapus.pdf

Download (518kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: Demam berdarah dengue merupakan penyakit yang ditularkan melalui gigitan nyamuk dari genus Aedes, yang paling sering adalah Aedes aegepty. Pada tahun 2017 jumlah kasus DBD turun bila dibandingkan pada tahun 2016 yaitu terdapat 538 kasus (IR 0,55 % per 100.000 penduduk) dengan jumlah pasien meninggal dunia sebanyak 3 orang di Kabupaten Bantul. Angka kejadian DBD dari tahun ke tahun menurun, tetapi kasus DBD masih menjadi permasalahan di masyarakat.Oleh karena itu, dalam pencegahan kasus DBD membutuhkan peran keluarga khususnya ibu rumah tangga dalam pemeliharaan kesehatan dan kebersihan lingkungan. Tujuan Peneltian: Untuk mengetahui adanya hubungan sikap ibu rumah tangga dengan praktik pemberantasan sarang nyamuk demam berdarah dengue di dusun Semail Desa Bangunharjo Sewon. Metode Penelitian: Desain penelitian deskriptif korelasi dengan metode cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling sejumlah 64 responden. Analisis data dilakukan dengan uji Chi Square. Hasil Penelitian: Responden yang memiliki sikap positif dengan praktik PSN DBD kategori baik yaitu 63 responden (98,4%) dan sikap yang negatif dengan praktik PSN DBD kurang yaitu 1 responden (1,6%). Hasil uji chi square menunjukan adanya hubungan yang signifikan antara sikap ibu rumah tangga dengan praktik PSN DBD p=0,000 (p<0,05). Kesimpulan: Terdapat hubungan sikap ibu rumah tangga dengan praktik pemberantasan sarang nyamuk demam berdarah dengue di Dusun Semail Desa Bangunharjo Sewon. Kata Kunci: Sikap, Ibu Rumah Tangga, DBD

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Dian Nugroho Prasetyo
Date Deposited: 18 Jun 2020 02:04
Last Modified: 18 Jun 2020 02:04
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1458

Actions (login required)

View Item View Item