HUBUNGAN DERAJAT HIPERTENSI DENGAN KEJADIAN STROKE PADA PASIEN RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT PUSAT ANGKATAN UDARA DR. S. HARDJOLUKITO YOGYAKARTA

PUJIASTUTI, RETNO (2017) HUBUNGAN DERAJAT HIPERTENSI DENGAN KEJADIAN STROKE PADA PASIEN RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT PUSAT ANGKATAN UDARA DR. S. HARDJOLUKITO YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Alma Ata Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Abstrak_Bab I_Dapus)
Abstrak_Bab I_Dapus.pdf

Download (280kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Naskah Publikasi)
NASPUB RETNO.pdf

Download (187kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id/

Abstract

Latar belakang : Stroke adalah suatu keadaan hilangnya sebagian atau seluruh fungsi neurologis, merupakan penyebab kematian ketiga tersering di Negara maju, Jumlah kasus stroke yang menyebabkan kematian Daerah Istimewa Yogyakarta 277 kasus dari data Depkes 2012. Stroke di pengaruhi oleh faktor resiko stroke yaitu hipertensi, diabetes mellitus, jantung koroner, riwayat keluarga stroke, usia, jenis kelamin, dan status merokok. Tujuan : Mengetahui hubungan derajat hipertensi dengan kejadian stroke pada pasien rawat inap di Rumah Sakit Pusat Angkatan Udara Dr. S. Hardjolukito Yogyakarta. Metode : Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan retrospektif. Sampel yang di ambil adalah total sampel yang memenuhi kriteria, dengan uji analisa korelasi kentingensi. Penelitian ini di lakukan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Udara Dr. S. Hardjolukito Yogyakarta. instrumen penelitian yaitu lembar dokumentasi pasien rawat inap bulan oktober sampai dengan desember 2016. Hasil Penelitian : Berdasarkan hasil perhitungan korelasi kontingensi di dapatkan nilai r = 0,307, artinya keeratan hubungan derajat hipertensi dengan kejadian stroke adalah dengan korelasi cukup erat. Kesimpulan: Penderita pada umumnya laki-laki dengan umur 42 sampai 59 tahun, berpendidikan SD sampai SLTP dan bekerja sebagai buruh, sebagian besar responden dengan derajat hipertensi stage II, dengan tingkat kejadian stroke pertama tinggi. Kata Kunci : Derajat Hipertensi, Kejadian Stroke

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Dian Nugroho Prasetyo
Date Deposited: 18 Jun 2020 01:28
Last Modified: 18 Jun 2020 01:28
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1455

Actions (login required)

View Item View Item