UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MENGGUNAKAN METODE RESITASI DI KELAS III SD NEGERI SUNGAPAN KOKAP KULON PROGO

Fita, Ristantini, (2018) UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MENGGUNAKAN METODE RESITASI DI KELAS III SD NEGERI SUNGAPAN KOKAP KULON PROGO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
nakah publikasi.pdf

Download (263kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id

Abstract

Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan ( field research ), yang menggunakan data kualitatif. Subyek dari penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri Sungapan Kokap Kulon Progo yang berjumlah 8 siswa, guru dan karyawan/karyawati SD Negeri Sungapan Kokap Kulon Progo, sedangkan objek penelitian ini adalah model pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang menggunakan metode resitasi. Data penelitian diperoleh dari hasil observasi motivasi belajar siswa terhadap mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dengan menggunakan metode resitasi, hasil wawancara guru dan siswa, hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif dengan melalui beberapa tahapan yaitu tahap reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan metode resitasi dapat meningkatkan hasil belajar siswa, dan cukup berperan dalam meningkatkan prestasi belajar siswa terhadap mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Hasil belajar siswa dapat dilihat dari nilai harian, nilai UTS ( Ulangan Tengah Semester ), nilai UAS ( Ulangan Akhir Semester ), serta nilai rapor. Dan untuk mengukur tingkat keberhasilan siswa terhadap mata pelajaran Pendidikan Agama Islam menggunakan nilai rapor.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU-ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
Divisions: FAKULTAS AGAMA ISLAM
Depositing User: detta mahar almaata
Date Deposited: 26 Jul 2018 03:26
Last Modified: 26 Jul 2018 03:26
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/928

Actions (login required)

View Item View Item