HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG STIMULASI PERKEMBANGAN PSIKOSOSIAL ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN PSIKOSOSIAL ANAK USIA TODDLER DAN PRASEKOLAH STUNTING DI PUSKESMAS SEDAYU II BANTUL

Purwita Sari, Sindhi (2018) HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG STIMULASI PERKEMBANGAN PSIKOSOSIAL ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN PSIKOSOSIAL ANAK USIA TODDLER DAN PRASEKOLAH STUNTING DI PUSKESMAS SEDAYU II BANTUL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (Bab 1)
BAB I.pdf

Download (188kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Abstrak)
abstrak.pdf

Download (93kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Dapus)
DAFTAR PUSTAK1 SKRIPSI.pdf

Download (108kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Balita yang memiliki perkembangan psikososial yang kurang lengkap, akan memiliki sifat negatif, seperti tidak percaya diri, malu-malu, selalu bersalah, rendah diri dan mengasingkan diri dari orang lain. Orang tua memiliki peranan penting dalam menentukan tumbuh kembang anak salah satunya dengan memiliki pengetahuan yang baik. Tujuan Penelitian : Mengetahui hubungan antara pengetahuan stimulasi psikososial orang tua terhadap perkembangan psikososial balita stunting di Puskesmas Sedayu II Bantul. Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan kuantitatif induktif dengan pendekatan rancangan cross sectional. Sampel yang digunakan berjumlah 91 responden menggunakan teknik proportional stratified random sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner modifikasi pengetahuan stimulasi psikososial dan kuesioner perkembangan psikososial balita. Pengolahan data menggunakan uji statistik spearman rank. Hasil Penelitian : Hasil penelitian didapatkan bahwa mayoritas responden memiliki pengetahuan dengan kategori baik sebayak 59 reponden (64,8%) sedangkan balita dengan perkembangan psiksosial tidak menyimpang yaitu sebanyak 75 anak (82,4%). Berdasarkan analisis spearman rank diperoleh hasil p = 0,001 (p<0,05) yang artinya terdapat hubungan antara pengetahuan tetang stimulasi perkembangan psikososial orang tua dengan perkembangan psikososial anak usia toddler dan prasekolah stunting di Puskesmas Sedayu II Bantul. Kesimpulan : Ada hubungan antara pengetahuan tetang stimulasi perkembangan psikososial orang tua dengan perkembangan psikososial anak usia toddler dan prasekolah stunting di Puskesmas Sedayu II Bantul Kata kunci : pengetahuan, perkembangan psikososial, stunting

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Awan Megantoro AMd
Date Deposited: 11 Jun 2020 03:22
Last Modified: 11 Jun 2020 03:22
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1199

Actions (login required)

View Item View Item