Nur Mukharomah, Rizka (2018) HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL ORANG TUA DENGAN KECERDASAN EMOSIONAL REMAJA KELAS X DI SMK N 2 SEWON BANTUL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA.
|
Text (Bab 1)
BAB I.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf Download (256kB) | Preview |
|
|
Text (Dapus)
Daftar Pustaka.pdf Download (296kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang : Remaja merupakan populasi terbesar yang jumlahnya menduduki seperlima dari total penduduk dunia, sedangkan di Indonesia prosentase remaja mencapai 26,7%. Populasi remaja yang besar selayaknya menjadi perhatian ekstra untuk masa depan bangsa yang ditentukan oleh remaja. Studi pendahuluan menggambarkan bahwa cukup banyak siswa di SMK N 2 Sewon memiliki masalah kecerdasan emosional (EQ). Remaja dengan EQ rendah menyebabkan mudah stress, depresi, sulit bergaul dan belajar serta lebih “emosional” sehingga berisiko melakukan perilaku menyimpang. Sebagai penyelesaian dari fenomena tersebut, remaja dituntut untuk memiliki kecerdasan emosional yang tinggi didukung oleh lingkungan sosial yang baik khususnya dari orang tua. Tujuan : Mengetahui hubungan dukungan sosial orang tua dengan kecerdasan emosional (EQ) pada remaja kelas X di SMK N 2 Sewon Bantul. Metode Penelitian : Penelitian kuantitatif non-eksperimental dengan rancangan cross sectional dilakukan di SMK N 2 Sewon Bantul. Populasi sebanyak 285 siswa. Pengambilan sampel dengan teknik Proportional Stratified Random Sampling sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi sejumlah 149 responden. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dukungan sosial orang tua dan EI (Emotional Intelligent). Uji bivariat menggunakan uji statistik Spearman Rank. Hasil: Mayoritas responden adalah perempuan 87 siswa (58,4%) dan berusia 16 tahun sebanyak 72 siswa (48,3%), dukungan sosial keluarga dalam kategori cukup baik yaitu 79 (53%) dan tingkat EQ dalam kategori sedang sebanyak 119 siswa (79,9%). Analisis uji korelasi didapat p-value = 0,354. Kesimpulan: Tidak ada hubungan antara dukungan sosial orang tua dengan kecerdasan emosional remaja kelas X di SMK N 2 Sewon. Keeratan hubungan antar variabel sangat lemah dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,077. Kata Kunci : Dukungan Sosial Orang Tua, Emotional Intelligence, Kecerdasan Emosional, Remaja.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN |
Divisions: | FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN |
Depositing User: | Awan Megantoro AMd |
Date Deposited: | 11 Jun 2020 03:15 |
Last Modified: | 11 Jun 2020 03:15 |
URI: | http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1197 |
Actions (login required)
View Item |