GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG DIABETES MELITUS PADA KEHAMILAN DI PUSKESMAS SEDAYU I DAN SEDAYU II KABUPATEN BANTUL YOGYAKARTA

Na’im, Zuhrotul and FATIMAH, M.Kes (2017) GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG DIABETES MELITUS PADA KEHAMILAN DI PUSKESMAS SEDAYU I DAN SEDAYU II KABUPATEN BANTUL YOGYAKARTA. Karya Tulis Ilmiah thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
naskah publikasi pdf.pdf

Download (331kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id

Abstract

Latar belakang: Diabetes gestasional adalah hiperglikemia yang pertama kali diketahui selama kehamilan. Di Indonesia, menggunakan kriteria diagnosis O'Sullivan-Mahan didapatkan bahwa prevalensi diabetes melitus gestasional adalah sebesar 1,9 % - 3,6 % pada kehamilan umum. Data ibu hamil yang berkunjung pada bulan Januari 2017 sebanyak 219 ibu hamil dan terdapat 1 kasus diabetes mellitus pada kehamilan. Dari wawancara secara langsung kepada ibu hamil sebanyak 5 ibu hamil tidak mengetahui tentang diabetes mellitus pada kehamilan dari 8 ibu hamil. Tujuan: Untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil tentang diabetes mellitus pada kehamilan di Puskesmas Sedayu I dan II. Metode penelitian: Jenis penelitian ini penelitian deskriptif kuantitatif, menggunakan rancangan cross sectional. Populasi penelitian ini ibu hamil yang berkunjung pada Januari 2017 di Pukesmas Sedayu I dan II yang berjumlah 219, anaisis data menggunakan analisis univariat. Hasil: dari 70 responden berdasarkan umur kelompok terbesar responden berusia 21-35 tahun (83%), berdasarkan paritas paling banyak primipara (77%), berdasarkan pendidikan mayoritas responden pendidikan menengah(87,1%), berdasarkan riwayat penyakit diabetes mellitus didominasi responden yang tidak memiliki riwayat (97%), berdasarkan berat badan lahir anak sebelumnya, didominasi dengan berat <4000 gr (64%). Persentase tingkat pengetahuan ibu hamil tentang diabetes mellitus pada kehamilan berada dalam kelompok cukup (52.9%). Kesimpulan : Tingkat pengetahun ibu hamil tentang diabetes mellitus pada kehamilan di Puskesmas Sedayu I dan Sedayu II mayoritas ibu hamil berpengetahuan cukup sebanyak (52,9%). Kata kunci: Pengetahuan, Kehamilan, Diabetes Mellitus Gestasional

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG DIABETES MELITUS PADA KEHAMILAN
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEBIDANAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI D3 ILMU KEBIDANAN
Depositing User: Awan Megantoro AMd
Date Deposited: 10 Apr 2018 06:48
Last Modified: 10 Apr 2018 06:48
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/768

Actions (login required)

View Item View Item