PENERAPAN PEMBERIAN TERAPI DIVERSIONAL PADA ANAK DENGAN KEJANG DEMAM TERHADAP KECEMASAN DI BANGSAL MENOREH KIDUL RSUD WATES KULON PROGO

Alhim, Rine (2025) PENERAPAN PEMBERIAN TERAPI DIVERSIONAL PADA ANAK DENGAN KEJANG DEMAM TERHADAP KECEMASAN DI BANGSAL MENOREH KIDUL RSUD WATES KULON PROGO. Karya Tulis Ilmiah thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
240301159 RINE ALHIM - RINE ALHIM 240301159.pdf

Download (448kB) | Preview

Abstract

Latar Belakang: Anak usia prasekolah merupakan kelompok yang rentan mengalami kecemasan selama menjalani perawatan di rumah sakit, terutama ketika menghadapi kondisi akut seperti kejang demam. Tingkat kecemasan yang tinggi dapat menghambat kerja sama anak dalam proses perawatan. Terapi diversional merupakan salah satu intervensi keperawatan non-farmakologis yang digunakan untuk mengurangi kecemasan melalui aktivitas yang menyenangkan dan sesuai dengan usia anak. Tujuan: Mengetahui pengaruh terapi diversional terhadap penurunan kecemasan pada anak prasekolah dengan kejang demam yang menjalani perawatan di rumah sakit. Metode: Penelitian ini menggunakan rancangan studi kasus pada dua anak prasekolah yang dirawat di RSUD Wates akibat kejang demam. Terapi diversional diberikan selama dua hari dengan durasi masing-masing 15 menit, melalui aktivitas seperti menonton film kartun dan mendengarkan lagu anak-anak, mewarnai, dan bermain. Skala Wong-Baker Face Scale (WBSF) digunakan untuk mengukur tingkat kecemasan sebelum dan sesudah intervensi. Hasil: Terjadi penurunan signifikan pada tingkat kecemasan kedua responden. Anak A menunjukkan penurunan dari skor 8 menjadi 2, sedangkan anak N dari skor 6 menjadi 4 setelah intervensi terapi diversional. Kesimpulan: Terapi diversional terbukti efektif dalam menurunkan kecemasan anak prasekolah yang menjalani hospitalisasi akibat kejang demam. Terapi diversional, seperti kegiatan bermain dan hiburan, sebaiknya menjadi bagian yang rutin dalam perawatan pasien anak di rumah sakit untuk mendukung kenyamanan dan kolaborasi selama masa rawat inap. Kata Kunci: Terapi Diversional, Kecemasan, Kejang Demam, Anak Prasekolah, Hospitalisasi.

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PENDIDIKAN PROFESI NERS
Depositing User: Nuyass Nuyassiruka Nuyassiruka
Date Deposited: 08 Nov 2025 01:18
Last Modified: 08 Nov 2025 01:18
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/5368

Actions (login required)

View Item View Item