Pengaruh Komposisi Serbuk Daun Sungkai Dan Madu Terhadap Sifat Fisik dan Tingkat Kesukaan Minuman Daun Sungkai

NOVERIA, SINTA (2022) Pengaruh Komposisi Serbuk Daun Sungkai Dan Madu Terhadap Sifat Fisik dan Tingkat Kesukaan Minuman Daun Sungkai. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (Abstrak_Bab1_Dapus)
SINTA NOVERIA-190400542.pdf

Download (4MB) | Preview
Official URL: https://almaata.ac.id/

Abstract

Latar Belakang : Indonesia ialah negara dengan hutan tropis terbesar ketiga di dunia. Sebagian tanaman hutan tropis adalah tanaman obat, salah satunya yaitu daun sungkai. Daun sungkai memiliki kandungan antioksidan. Daun sungkai di konsumsi dengan cara direbus kemudian diminum. Rasa pahit disebabkan pembentukan reaksi antara tannin, protein di mulut. Oleh karena itu, diperlukan penelitian pengembangan pemanfaatan daun sungkai. Dalam penelitian ini, madu digunakan sebagai pemanis. Madu adalah cairan manis yang dihasilkan oleh lebah madu dari berbagai sumber nektar. Tujuan : Mengetahui pengaruh komposisi serbuk daun sungkai dan madu terhadap sifat fisik dan tingkat kesukaan minuman daun sungkai. Metode : Penelitian eksperimen laboratorium meliputi pembuatan minuman daun sungkai untuk mengetahui pengaruh komposisi serbuk daun sungkai dan madu terhadap sifat fisik dan tingkat kesukaan. Rancangan Acak Lengkap 2 kali ulangan percobaan dan analisis deskriptif kuantitatif uji one way anova dilanjutkan uji Duncan Hasil : Hasil uji satistik one way anova dan uji duncan menunjukan terdapat pengaruh P-Value< 0,005, pada komposisi serbuk daun sungkai dan madu terhadap sifat fisik warna, kekentalan (viskositas) dan keasaman (pH), pada tingkat kesukaan panelis aroma, rasa dan tingkat kesukaan keseluruhan minuman daun sungkai tidak terdapat pengaruh P-value > 0,005 Kesimpulan : Peningkatan komposisi serbuk daun sungkai berpengaruh terhadap ph dan kecerahan serta warna minuman yang makin pekat, merah kekuningan, dan juga mempengaruhi tingkat kesukaan aroma dan rasa namun tidak berpengaruh terhadap kekentalan dan tingkat kesukaan warna tidak dipengaruhi. Saran : Penelitian ini diharapkan dilakukan penelitian lanjutan mengenai penyimpanan, pengemasan dan daya simpan pada minuman daun sungkai dengan penambahan madu Kata Kunci : Daun Sungkai, Madu, Sifat Fisik, Tingkat Kesukaan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU GIZI
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU GIZI
Depositing User: Yustin Dias Patriana
Date Deposited: 31 Dec 2022 03:42
Last Modified: 31 Dec 2022 03:42
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/2424

Actions (login required)

View Item View Item