HUBUNGAN DUKUNGAN ORANGTUA DENGAN PERSONAL HYGIENE ANAK RETARDASI MENTAL DI SLB NEGERI 1 BANTUL YOGYAKARTA

SAODAH, NUR (2017) HUBUNGAN DUKUNGAN ORANGTUA DENGAN PERSONAL HYGIENE ANAK RETARDASI MENTAL DI SLB NEGERI 1 BANTUL YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK_BAB1_DAPUS.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
pdf NASPUB.pdf

Download (421kB) | Preview
Official URL: http://almaata.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Anak dengan retardasi mental adalah anak yang mempunyai keterlambatan dan keterbatasan dalam semua area perkembangan sehingga mereka mengalami kesulitan untuk memiliki kemampuan dalam merawat diri sendiri dan cenderung memiliki ketergantungan dengan lingkungan terutama pada orangtuanya dan salah masalah yang ada pada anak retardasi mental yaitu personal hygiene. Tujuan Penelitian: Mengetahui hubungan dukungan orangtua dengan personal hygiene pada anak retardasi mental di SLB Negeri 1 Bantul Yogyakarta. Metode penelitian :Jenis penelitian ini kuantitatif dengan metode deskritif korelasi melalui pendekatan potong lintang atau transversal sekaligus dalam waktu tertentu (point time). Sampel penelitian berjumlah 47 responden SD kelas 1 sampai 5 di SLB Negeri 1 Bantul Yogyakarta. Hasil Penelitian : Dukungan orangtua terhadap pemenuhan personal hygiene dalam kategori baik 18 responden (38%), dalam kategori cukup 8 responden (17%), dan orangtua yang tidak mendukung terhadap pemenuhan personal hygiene dalam kategori baik 21 responden (44,7). Hasil uji bivariate antara dukungan orangtua dengan personal hygiene anak retardasi mental dengan uji che square diperoleh p=0,05 (p<0,05), artinya ada hubungan antara dukungan orangtua dengan personal hygiene anak retardasi mental di SLB Negeri 1 Bantul Yogyakrta. Kesimpulan : Dukungan orangtua memiliki pengaruh terhadap pemenuhan personal hygiene anak retardasi mental. Kata Kunci : Dukungan orangtua, Personal hygiene, Retardasi mental.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing 1:Anafrin Yugistyowati Pembimbing 2:Mutiara Dewi Listyanawati
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Awan Megantoro AMd
Date Deposited: 10 Aug 2020 08:52
Last Modified: 10 Aug 2020 08:52
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1858

Actions (login required)

View Item View Item