PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TEKNIK RELAKSASI (PROGRESSIVE MUSCLE RELAXATION) TERHADAP TINGKAT STRES PADA LANSIA DI BPSTW ABIYOSO KALIURANG YOGYAKARTA

WAHYUNINGSIH, NINA (2017) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TEKNIK RELAKSASI (PROGRESSIVE MUSCLE RELAXATION) TERHADAP TINGKAT STRES PADA LANSIA DI BPSTW ABIYOSO KALIURANG YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK_BAB1_DAPUS)
ABSTRAK_BAB1_DAPUS.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text (NASPUB)
NASKAH PUBLIKASI NINA.pdf

Download (714kB) | Preview
Official URL: http://almaata.ac.id

Abstract

intisari Latar Belakang : Lansia merupakan tahapan paling akhir perjalanan dari kehidupan seluruh umat manusia didalam masa ini para lansia akan mengalami proses penuaan atau bisa juga disebut aging yang merupakan suatu proses yang hebat sebagai akibat dari perubahan-perubahan sel, fisiologis, dan psikologis. Jumlah lansia diseluruh dunia saat ini diperkirakan ada 500 juta dengan usia rata-rata 60 tahun dan diperkirakan pada tahun 2025 akan mencapai 1,2 milyar lansia. Jumlah penduduk lansia di DI Yogyakarta dengan jumlah lansia 448.223 orang diperkirakan pada tahun 2025 lansia akan mencapai 4,5 juta orang. hasil studi pendahuluan terdapat 126 lansia tersebut dibagi menjadi 13 wisma, dan dari 126 lansia juga ada 2 lansia yang di ruang isolasi. Sedangkan berdasarkan hasil wawancara dengan 12 lansia, dan lansia yang mengalami stres berjumlah 8 lansia di bpstw Abiyoso Yogyakarta. Tujuan Penelitian : Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan lansia tentang tehnik relaksasi di Balai Pelayanan Trensa Werdha Abiyoso, Kaliurang, Sleman, Yogyakarta dengan penurunan tingkat stres pada lansia. Metode Penelitian : Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan two group pre and post test design. rancangan penelitian ini, terdapat kelompok kontrol dan kelompok intervensi yang dilakukan pretest dan posttest. Populasi dalam penelitian ini terdapat 56 lansia. Sampel yang digunakan yang memenuhi kriteria inklusi sebanyak 46 responden kemudin dengan menggunakan simple random sampling. Hasil : Ada pengaruh dari pemberian pendidikan kesehatan teknik relaksasi otot progresif terhadap tingkat stres dari data pre dan posttest pada kelompok intervensi dengan nilai p-value 0,000, sedangkan dikelompok kontrol terdapat perubahan lebih parah dengan nilai p-value 0,317. Kesimpulan : Ada pengaruh dari pemberian pendidikan kesehatan tehnik relaksasi otot progresif terhadap tingkat stress pada lansia di bpstw Abiyoso Yogyakarta. Kata Kunci : Relaksasi Otot Progresif, Stres, Lansia

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing 1:Sri Werdati Pembimbing 2:Febrina Suci Hati
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Awan Megantoro AMd
Date Deposited: 10 Aug 2020 04:43
Last Modified: 10 Aug 2020 04:43
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1853

Actions (login required)

View Item View Item