KARMIATI M SUBA, SAMIRNA (2019) ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA IBU DENGAN ANEMIA DI PUSKESMAS SEDAYU 1 BANTUL. Karya Tulis Ilmiah thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA.
|
Text (ABSTRAK BAB 1 DAPUS)
ABSTRAK BAB 1 DAPUS.pdf Download (536kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang: Prevalensi ibu hamil dengan anemia menurut rikesdas tahun 2018 di Indonesia yaitu 48,9%, di Puskesmas Sedayu 1 Bantul terdapat ibu hamil dengan anemia pada tahun 2018 sebanyak 50 orang. Anemia pada kehamilan dapat berdampak terhadap proses persalinan dan masa nifas maupun bayi baru lahir. Tujuan: Studi kasus ini bertujuan untuk memberikan Asuhan Kebidanan Komprehensif dengan resiko Anemia Metode: Jenis studi kasus ini yang digunakan metode observasional dan descriptive. Studi kasus ini dilakukan mulai dari bulan Juli-September 2018 di Puskesmas Sedayu I Bantul subyeknya Ny. R dengan anemia. Instrumen yang digunakan baik format askeb rekam medik, kohord, dan buku KIA. Teknik pengambilan data dalam Studi kasus ini dengan metode pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, dokumentasi dan studi kepustakaan menggunakan manajemen kebidanan varney. Hasil: Asuhan kebidanan secara komprehensif pada Ny. R umur 40 tahun, selama 3 bulan mulai dari Trimester III sampai nifas, dilakukan perawatan selama 2 kali kunjungan hamil trimester III hasil dari Hb 10.1 gr %, menjadi Hb. 12.0 gr%, persalinan sepontan tanpa penyulit, pada masa nifas dengan nifas normal P3A0AH. Kesimpulan: Setelah dilakukan Asuhan Kebidanan Komprehensif pada ibu hamil dengan anemia teratasi sehingga persalinan normal, nifas normal, bayi sehat dan normal Kata kunci : Asuhan Kebidanan Komprehensif, Anemia
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Subjects: | ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEBIDANAN |
Divisions: | FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI D3 ILMU KEBIDANAN |
Depositing User: | Awan Megantoro AMd |
Date Deposited: | 20 Jun 2020 04:08 |
Last Modified: | 20 Jun 2020 04:08 |
URI: | http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1565 |
Actions (login required)
View Item |