HUBUNGAN PELAKSANAAN DISCHARGE PLANNING DENGAN KADAR GULA DARAH PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE II DI RSUP Dr. SARDJITO YOGYAKARTA

Asmiyati, Ninik (2019) HUBUNGAN PELAKSANAAN DISCHARGE PLANNING DENGAN KADAR GULA DARAH PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE II DI RSUP Dr. SARDJITO YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Alma Ata Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
2. Intisari Abstract.pdf

Download (241kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
3. BAB I.pdf

Download (329kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
8. Daftar pustaka.pdf

Download (109kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: Diabetes melitus merupakan penyakit kronis sehingga memerlukan pengetahuan yang cukup agar pasien dan keluarga mampu mengelola DM secara mandiri. Bentuk edukasi pada pasien rawat inap DM tipe 2 adalah discharge planning. Discharge planning memberikan edukasi dan berdiskusi dengan melibatkan pasien dan keluarga untuk meningkatkan ketrampilan sehingga mampu melakukan perilaku hidup sehat, mengontrol kadar gula KGD yang merupakan tolok ukur suksesnya pelaksanaan discharge planning pada penderita DM. Tujuan Penelitian: Mengetahui hubungan pelaksanaana discharge planning dengan kadar gula darah pada pasien diabetes melitus tipe 2 di RSUP Dr. Sardijto Yogyakarta. Metode Penelitian: Penelitian kuantitatif non eksperimental , dengan rancangan prospektif. Tehnik pengambilan sample menggunakan purposivve sampling berjumlah 67. Pengumpulan data menggunakan kuesioner karakteristik responden, lembar observasi discharge planning,dan alat pengukur KGD. Analisa data menggunakan uji chi square. Hasil Penelitian: hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden mendapatkan discharge planning dengan kategori baik 59,7%. Kadar gula darah saat kontrol pertama setelah rawat inap mayoritas normal 67,2%. Hasil uji chisquare menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara pelaksanaan discharge planning dengan kadar gula darah dengan nilai p=0,006. Kesimpulan : Ada hubungan antara pelaksanaan discharge planning dengan kadar gula darah pada pasien DM tipe 2 di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta Kata Kunci : diabetes melitus tipe 2 , discharge planning, kadar gula darah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN
Depositing User: Dian Nugroho Prasetyo
Date Deposited: 10 Jun 2020 04:32
Last Modified: 10 Jun 2020 04:32
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1176

Actions (login required)

View Item View Item