Indriyani, Ika (2018) EFEKTIVITAS KOMUNIKASI, INFORMASI, DAN EDUKASI (KIE) KESEHATAN REPRODUKSI TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN TENTANG PERNIKAHAN DINI PADA REMAJA DI SMK MUHAMMADIYAH 2 PONJONG GUNUNGKIDUL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA.
|
Text (Bab 1)
Bab I.pdf Download (333kB) | Preview |
|
|
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf Download (151kB) | Preview |
|
|
Text (Dapus)
Daftar Pustaka.pdf Download (285kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang: Remaja merupakan periode terjadinya pertumbuhan dan perkembangan yang pesat baik secara fisik, psikologis maupun intelektual. Seiring dengan perkembangan zaman, remaja banyak melakukan pernikahan dini. Indonesia termasuk negara dengan angka pernikahan usia muda tertinggi ke dua di ASEAN sebanyak 22.000. Provinsi DIY kasus pernikahan dini paling banyak terjadi di Kabupaten Gunungkidul sebanyak 11,29%. Kurangnya pengetahuan tentang kesehatan reproduksi menjadi salah satu faktor penyebab melakukan pernikahan dini. Tujuan: Mengetahui apakah KIE kesehatan reproduksi efektif meningkatkan pengetahuan tentang pernikahan dini pada remaja di SMK Muhammadiyah 2 Ponjong Gunungkidul. Metode Penelitian: Jenis penelitian ini adalah penelitian pra eksperimen dengan rancangan penelitian one group pretest-posttest. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling dengan jumlah responden sebanyak 88. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner pada variabel pernikahan dini dan KIE kesehatan reproduksi. Analisis bivariat yang digunakan adalah uji Paired Sample T Test. Hasil Penelitian: Menunjukkan bahwa sebelum diberikan KIE dalam kategori baik sebanyak 71 responden (80,7%), sedangkan setelah diberikan KIE meningkat sebanyak 76 responden (86,4%). Analisis uji Paired Sample T Test dengan pretest dan posttest menunjukkan bahwa Nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000. Kesimpulan: Ada perbedaan sebelum dan sesudah diberikan KIE kesehatan reproduksi terhadap peningkatan pengetahuan tentang pernikahan dini. Hasil analisis pengetahuan, tingkat pengetahuan cukup dan kurang mengalami penurunan dimana beberapa responden mengalami peningkatan pengetahuan kearah baik. Peningkatan pengetahuan ini disebabkan karena adanya KIE. Kata Kunci: Kesehatan Reproduksi, KIE, Pernikahan Dini, Remaja
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEPERAWATAN |
Divisions: | FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI S1 ILMU KEPERAWATAN |
Depositing User: | Awan Megantoro AMd |
Date Deposited: | 10 Jun 2020 02:44 |
Last Modified: | 10 Jun 2020 02:44 |
URI: | http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1164 |
Actions (login required)
View Item |