GAMBARAN KONTAK LANGSUNG DENGAN HEWAN VEKTOR TORCH PADA WANITA USIA SUBURDI DUSUN GUNUNGPOLO DESA ARGOREJO SEDAYU

Sari, Sulung Putri Langen (2019) GAMBARAN KONTAK LANGSUNG DENGAN HEWAN VEKTOR TORCH PADA WANITA USIA SUBURDI DUSUN GUNUNGPOLO DESA ARGOREJO SEDAYU. Karya Tulis Ilmiah thesis, UNIVERSITAS ALMA ATA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf

Download (348kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
4. Bab I.pdf

Download (502kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
9. Daftar pustaka.pdf

Download (276kB) | Preview
Official URL: http://elibrary.almaata.ac.id

Abstract

Latar Belakng: Di Indonesia Angka kematian bayi mengalami penurunan sejak tahun 2015 sampai tahun 2017 awal dari 33.278 hingga 10.294 kasus. penyebab awal kasus kematian ibu salah satunya adalah infeksi virus TORCH sebanyak (7%). DIY (Daerah Istimewa Yogyakarta) selama ini menjadi salah satu provinsi terbaik secara nasional dalam pencapaian angka kematian ibu (AKB) dan angka kematian bayi (AKB). Perlu diperhatikan pada wanita usia subur (WUS) apabila sel telur yang telah terinfeksi TORCH tidak dapat dibuahi. menyebabkan tersumbatnya saluran telur dan mengalami perlengketan sehingga tidak terjadi kehamilan. Salah satu penyebab kontak langsung dengan hewan vektor Tujuan Penelitian: Mengetahui Gambaran kontak Langsung dengan Hewan Vektor TORCH pada Wanita Usia Subur di Dusun Gunung Polo Desa Argorejo, Sedayu. Metode Penelitian: Jenis penelitian yang dipakai adalah deskriptif kuantitatif dengan rancangan penelitian cross sectional. Teknik pengambilan sampel yaitu Random Sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 75 Wanita Usia Subur. Hasil Penelitian: Berdasarkan karakteristik responden menurut usia, pendidikan, pekerjaan dan paritas menunjukkan sebagian besar responden berada pada rentang usia 20-35 tahun sebanyak 73 orang (97,3%). Pendidkan responden sebagian besar SMA sebanyak 32 orang (42,7%). Sebagian besar responden berstatus ibu rumah tangga sebanyak 33 orang (52%). Paritas responden sebagian besar adalah multipara sebanyak 70 orang (93,3%). Berdasarkan distribusi frekuensi kontak langsung dengan hewan vektor TORCH menunjukkan sebagian besar wanita usia subur di Dusun Gunung Polo, Desa Argorejo,Sedayu, yang melakukan kontak langsung dengan hewan vektor TORCH sebanyak 33 orang (44%), yang tidak melakukan kontak langsung dengan hewan vektor TORCH sebanyak 42 orang (56%). Kesimpulan: Gambaran kontak langsung dengan hewan vektor TORCH pada wanita usia subur di Dusun Gunung Polo, Desa Argorejo, Sedayu Angka kejadian kontak langsung dengan Hewan Vektor TORCH di Dusun Gunung Polo, Desa Argorejo, Sedayu adalah sebanyak 33 orang (44%). Kata Kunci: Kontak langsung hewan vektor,Wanita Usia Subur, TORCH

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Subjects: ILMU ILMU KESEHATAN > ILMU KEBIDANAN
Divisions: FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN > PRODI D3 ILMU KEBIDANAN
Depositing User: Dian Nugroho Prasetyo
Date Deposited: 08 Jun 2020 01:30
Last Modified: 08 Jun 2020 01:30
URI: http://elibrary.almaata.ac.id/id/eprint/1068

Actions (login required)

View Item View Item